Kamis, 24 Juli 2008

Lupa, terlupakan, atau sengaja dilupakan.

Selama ini gw selalu dibingungkan oleh pilihan-pilihan yg harus gw tentukan. hal ini membuat gw seringkali berada pada keadaan yg membingungkan. tak ada ny konsideran pasti dalam pengambilan keputusan mengakibatkan gw menyerahkan pada keadaan. atau pada dalil dan ketetapan Tuhan sebagai alasan.

Dalam hal ini bokap membuat sebuah ramalan, atau lebih tepat disebut harapan. bahwa tepat hari ke 24 bulan 9, gw akan mulai menetapkan. proses menuju keAJEGan. tentu saja gw berusaha mewujudkan. tapi dalam prosesnya yg lebih kurang tinggal 3 bulan, terdapat banyak halangan. tepatnya pengalihan. gw sering lupa, terlupakan atau bahkan sengaja melupakan tujuan. lalu akankah keinginan terwujudkan?

Berbicara mengenai keinginan, sebenarnya ada hal penting yg harus dibicarakan. mungkin lebih tepat disebutkan direnungkan.

Apakah gw tahu gw punya mau? hal ini seharusnya yg dilakukan lebih dulu. mengingat sering kali gw tertipu, menganggap sebuah keinginan yg notabene hanya sebuah nafsu.

Lalu akhirnya gw menyadari. berkat catatan kecil seorang teman sejati. bahwa sebenarnya gw punya sebuah mimpi. mimpi besar, agung dan mulia yg gw yakini sebagai hakikat terciptanya diri. sebagai seorang paling berguna di muka bumi.

Kembali disadarkan pada Kenyataan, kurangnya Usaha agar Ambisi dapat terwujudkan.

this blogs is dedicated Sekar, someone who shed my life with light ^_^

Tidak ada komentar: